Coba ubek-ubek gugel, namun hasilnya nihil. Terpikir untuk menginstall ulang pada benak saya? namun saya urungkan. Karna bagi saya, Install ulang hanyalah jalan yang diambil ketika putus asa.
Jadilah saya bersemedi didalam forum-forum linux hingga mendapat pencerahan berupa xdm. dan berawal dari kata kunci itulah saya menemukan yang namanya Display Manager. Apaan tuh display manager?
Display manager merupakan manajemen tampilan yang muncul untuk memasukan username dan password ketika masuk login screen pada Desktop Environment (DE) yang telah terinstall pada os Linux. Dan dalam satu waktu, hanya ada satu display manager yang dapat digunakan. Ada banyak Display manager yang dapat digunakan, misalnya xdm, gdm, lightdm, kdm dll.
Setelah mengetahui tentang display manager, akhirnya saya paham permasalahan yang terjadi, yaitu karena saya menggunakan xdm. Karena pada Kali Linux dan Ubuntu menggunakan basic OS dari Debian, maka tampilan loginnya ada logo debian seperti gambar diatas. Nah sekarang tinggal bagaimana cara mengatasinya, yaitu dengan mengganti/memilih display manager.
Mengatasi atau Mengganti Login Screen Display Manager Linux
1. Buka terminal/konsole2. Masukan perintah dibawah ini
Contoh:
sudo dpkg-reconfigure gdm (Ubuntu)
atau
sudo dpkg-reconfigure gdm3 (Kali Linux)
atau
sudo dpkg-reconfigure nama-display-manager (sesuaikan dengan Display manager/DM yang terinstall)
3. masukan password admin sobat
4. Setelah muncul tampilan seperti gambar dibawah, pilih OK
5. Pilih DM yang ingin sobat gunakan, kemudia enter
6. Restart lalu lihat kembali tampilan login yang muncul
Catatan : nama_display_manager merupakan display manager yang telah terinstall di os sobat. Jadi, karna saya menggunakan Kali Linux, maka defautlnya menggunakan gdm3 (gnome3)s edangkan kdm merupakan bawaan dari Desktop Environment KDE.
Tambahan:
Untuk menginstall display manager yang lain, sobat bisa mencobanya dengan perintah dibawah
1. Ligthdm
sudo apt-get install lightdm
2. KDM
sudo apt-get install kdm
Sekian dulu postingan yang bisa saya share kepada sobat sekalian, apabila ada yang ingin dipertanyakan silahkan masukan pada kolom komentar. Terima kasih.